Karena mengenakan gamis mungkin sudah terlalu mainstream?
Kapanlagi.com - Penggemar anime Naruto pasti kenal betul dengan komplotan Akatsuki. Organisasi ini dipimpin oleh karakter bernama Pain dan berniat untuk mengumpulkan semua jinchuriki (siluman) mulai dari ekor satu hingga ekor sembilan.
Organisasi Akatsuki dikenal sebagai organisasi antagonis dalam manga dan anime tersebut. Meski demikian banyak penggemar Naruto yang tertarik dengan gaya berpakaian anggota Akatsuki yakni jubah hitam panjang dengan motif awan seperti batik Cirebon.
Berbeda dengan organisasi Akatsuki pada anime dan manga Naruto, Organisasi Akatsuki Afkar adalah perkumpulan para pemuda dengan jiwa sosial tinggi. Melalui akun Facebook mereka, organisasi ini membagikan foto aksi sosial. Salah satunya adalah pembagian zakat yang dilakukan pada Selasa (13/06) lalu.
Kemunculan para pemuda berjubah hitam motif awan merah ini cukup mengejutkan warga Desa Bayeman, Lumajang, Jawa Timur. Namun ternyata orang-orang di balik kostum tersebut tidak berniat jahat maupun menangkap siluman rubah ekor sembilan tapi membagikan zakat. Mulia sekali bukan?
"Bulan Ramadan penuh berkah. Organisasi Akatsuki Afkar mengirimkan zakat fitrah kepada kaum lansia. Bertempat di Bayeman, Citrodiwangsan, Lumajang," tulis caption foto dalam akun tersebut.
Tak lupa Akatsuki baik hati asal Indonesia ini juga membagikan video serta foto aksi sosial yang mereka lakukan di Facebook seperti menyapu jalan raya atau melakukan kerja bakti sosial. Sungguh beda dari Akatsuki pimpinan Pain ya KLovers?
(kpl/agt)