Elvira menggelar sebuah acara buka bersama bersama anak-anak penderita kanker.
Kapanlagi.com - Kanker merupakan penyakit berbahaya yang belum ditemukan penyembuhnya. Bersyukur dianugerahi kesehatan membuat Elvira Devinamira memutuskan lebih peduli terhadap cancer survivor, atau orang yang sedang berjuang melawan kanker.
Kepedulian ini dilandasi oleh meninggalnya sang nenek akibat penyakit ganas tersebut. Rasa kehilangan yang teramat membuat Putri Indonesia 2014 itu menyediakan banyak waktu untuk membantu mereka baik secara materi maupun non materi.
"Nenek aku meninggal karena kanker ovarium stadium tiga di tahun 2013. Aku udah janji setelah ditinggal beliau mau luangkan energi, materi, spiritual untuk penyandang kanker. Ini seperti nazar karena saya tahu seperti apa rasanya ditinggal," kata Elvira.
Salah satu wujud nyata adalah menggelar acara buka bersama anak-anak penyandang kanker di Yayasan Rumah Anyo Indonesia, kawasan Slipi, Jakarta Barat, Kamis kemarin (22/5). Seperti diketahui, Rumah Anyo adalah tempat sementara untuk setiap pasien kanker anak.
"Setelah tahu Rumah Anyo, saya merasa punya keterikatan dengan tempat dan anak-anak di sini. Selain mendoakan, saya juga ingin memberi tahu pada khalayak kalau kanker bisa menyerang siapa saja, bahkan anak-anak," imbuh wanita kelahiran 28 Juni 1993 itu.
Mengingat kanker bisa menyerang siapa saja, ia pun membantu mengampanyekan bahaya penyakit ini dan harus diperiksa sejak dini sebelum terlambat. "Jangan takut ngecek kanker, saya suka ngomong sama teman-teman untuk ngecek. Saya pertama ngecek takut, tapi ya mau nggak mau vaksin harus dilakukan. Mencegah lebih baik daripada mengobati. Vaksin HPV misalnya, itu penting sekali," pungkasnya.
(kpl/abs/gtr)