Keputusan Esal Revano menjadi mualaf didukung oleh keluarga dan manajemen.
Kapanlagi.com - Ramadan tahun ini, Esal Revano sangat antusias untuk menjalankan puasa. Meski mengaku sempat kesulitan untuk menjalankan puasa, dengan niatnya yang suci, hingga saat ini Esal belum bolong puasanya. Tak hanya berpuasa, Esal pun mencoba menjalankan salat lima waktu.
Esal beruntung karena keputusannya menjadi mualaf didukung penuh oleh Ibundanya dan manajemennya. Ternyata, di balik khusyuknya Esal menjalankan puasa dan salat lima waktu, ada dua sosok yang selalu mengingatkan Esal untuk beribadah.
"Tata Liem sama Om Ozy Syahputra. Terutama Om Ozy ya, yang selalu ingatkan saya untuk salat. Puasa pun saya selalu dikontrol. Ini kan proses belajar ya," ungkap Esal saat ditemui usai acara Aleta Molly Berbagi Kasih 2017 di Kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (14/6).
Bukan hal mudah bagi Esal untuk menjalankan salat lima waktu. Ia menyebut, di awal menjadi mualaf, salat subuh lah yang sering terlewat. Namun, seiring berjalannya waktu, ia mencoba untuk memperbaiki ibadahnya.
"Kalau salat subuh paling berat ya. Tapi lama kelamaan semua berjalan baik. Belajar pelan-pelan dan akhirnya jadi kebiasaan bangun subuh dan salat," kata Esal.
Seperti diketahui, Esal Revano baru sekitar dua bulan menjadi mualaf. Di awal keputusannya menjadi mualaf banyak pro kontra yang datang. Namun, hal itu tak menyurutkan niatnya menjadi seorang muslim yang taat.
(kpl/pur/mhr)